Hellaflush Indonesia | sebuah istilah dalam dunia otomotif yang merujuk kepada sebuah gaya modifikasi kendaraan yang merombak bagian kaki-kai serta roda kendaraan sehingga menjadi memiliki tampilan yang tiidak biasa, berkesan extrem serta menurunkan posisi kendaraan menjadi lebih pendek. Dulu kita mengenal istilah Ceper untuk gaya modifikasi kendaraan, nah kemudian gaya tersebut lebih berkembang dengan penggunaan aksesori roda seperti velg dan ban yang lebih lebar serta posisi yang lebih menonjol keluar (offset) dari fender kendaraan.
Ada banyak gaya/aliran metode Flush, beberapa diantarnya adalah, Mexi, Tucked dan Hellaflush dengan tonjolan Velg yang lebih extrem. Komunitas Modifikasi Otomotif dengan mengusung gaya Hellaflush yang ada di Indonesia cukup banyak, sebagian besar tersebar di Kota-kota besar yang memiliki kondisi Jalan lebih baik, ini berkaitan erat dengan ketinggian kendaraan yang jika dibawa di jalan yang tidak rata akan cukup bermasalah.
Hellaflush Indonesia |
Seorang pemilik kendaraan yang bermaksud memodifikasi kendaraannya dengan gaya Hellaflush, dituntut untuk mengugnakan bahan-bahan yang berkualitas untuk tetap menjaga performa serta fungsionalitas kendaraannya. ini berkaitan erat dengan metode modifikasi yang memang akan merubah banyak kaki-kai serta roda kendaraan.
Baca Artikel tentang Gifted School di artikel sebelumnya ...